Al-Israa:36

Dan janganlah kamu mengikuti apa yang kamu tidak mempunyai pengetahuan tentangnya. Sesungguhnya pendengaran, penglihatan, dan hati, semuanya akan diminta pertanggungjawabannya

بِسْمِ اللهِ الرَّحْمٰنِ الرَّحِيْمِ

"In the name of Allah, the Most Gracious, the Most Merciful"



Monday, 17 December 2012

Pura-pura Terima Telepon


Kadang kita ingin menghindari pembicaraan dengan seseorang tapi kita tidak ingin terlihat bahwa kita tidak tertarik dengan obrolannya. Salah satu cara yang saya terapkan untuk menghidari obrolan dari seseorang yang tidak kita inginkan adalah dengan pura-pura mengobrol di telepon.
Hari ini saya mempraktekkannya dengan sukses.  Ceritanya, hari ini saya naik bis yang kondekturnya SKSD dan annoying. Kalau si bapak kondektur ini ngajak ngobrol, isi obrolannya itu tidak penting ditambah lagi gaya bicara yang tidak jelas alias seperti orang yang komat-kamit. Alhasil, saya suka tidak bisa menebak isi pembicaraan si kondektur. Akhirnya saya hanya bisa mesem-mesem saja sambil ngangguk-ngangguk seperti orang yang mengerti saja.
Nah, saya pun langsung mempraktekkan siasat berpura-pura terima telepon. Jadi ketika saya melihat gelagat si kondektur bergerak menuju tempat saya duduk, sayapun segera mengeluarkan handphone saya dan memencet tombol seolah-olah saya meneri telepon. Sayapun segera menempelkan handphone di telinga dan segera mengucapkan beberapa kata seolah-olah saya sedang berbicara dengan seseorang di ujung telepon sana. Tetapi si kondektur ini tetap bergeming berdiri di samping kursi tempat saya duduk menunggu saya mengakhiri pembicaraan di telepon. Tapi sayapun tetap bersemangat berbicara di telepon ditambah dengan tertawa cekikikan karena sebenarnya saya tidak tahan menahan tawa karena kelakuan saya sendiri. Sampai akhirnya si bapak kondektur itupun berlalu meninggalkan tempatnya berdiri. Sukses, akhirnya saya terhindar dari pembicaraan yang ‘gak penting’ dan annoying.
Berbeda lagi ketika kita ditelepon oleh seseorang dan kita ingin segera mengakhiri pembicaraan tersebut tanpa terlihat jika kita memutuskan pembicaraan sepihak. Kita bisa berpura-pura bahwa sinyal handphone kita buruk dan seolah-seolah kita tidak bisa mendengar suara lawan bicara kita. dan kita bisa menutup telepon kita langsung karena tidak bisa mendengar suara lawan bicara. Siasat ini sangat sukses sekali menghindari pembicaraan yang tidak kita sukai di telepon. Selamat mencoba...^_^...

15 Desember 2012

No comments:

Post a Comment